Jika Saja Boleh

Jika saja boleh, 
Saya ingin sekali memilih lahir dari  suku yang sama persis dengan orang yang ingin saya cintai terus menerus, sehingga saya tidak perlu merasakan "ditolak" oleh calon keluarganya hanya karena saya bukan perempuan dari suku yang sama. 
Sayangnya, saya tidak bisa memilih. Alhamdulilahnya, dengan begitu Allah terus "meruncingkan" kandidat-kandidat yang ada dan kian membantu kita semua memahami bahwa perbedaan itu bukan untuk dijadikan hambatan, namun peluang untuk saling belajar.

Jika saja boleh, 
Saya ingin sekali menjadi perempuan biasa yang mungkin cita-citanya hanya sebatas bayangan kaki melangkah dan tidak perlu setinggi langit, sehingga tidak perlu ada laki-laki yang merasa saya begitu sulit dicapai terlebih lagi nampak sempurna ( jauh sekali dari sempurna). Sayangnya, saya tidak bisa, sebab Allah sudah membuat saya menjadi sedemikian rupa. Alhamdulilahnya, dengan begitu saya bisa sampai pada titik saat ini, meski masih jauh dari puncak tujuan, namun perjalanan menujunya jauh lebih penting, bukan?

Jika saja boleh,
Saya ingin sekali terlahir sebagai warga negara Eropa atau Amerika, sehingga saya tidak perlu bersusah payah belajar bahasa Inggris agar bisa mendapatkan beasiswa. Alhamdulilahnya, saya terlahir sebagai perempuan Sumatera, Indonesia yang begitu tulen namun tetap bisa belajar menguasasi bahasa asing. 

***

Dan jika saya saya meneruskan pengandaian ini, maka jam istirahat saya akan habis hanya untuk menuliskan hal ini. Maka saya putuskan cukup sampai di sini :D

Singkat cerita, apapun yang dititipkan Allah saat ini, baik rahmat pun ujian, bagaimana pun keadaanya,seperti apapun kondisi kita, maka kita hanya perlu melakukan dua hal yang saling berkaitan yaitu bersyukur dengan tidak pernah berhenti belajar menjadi baik dan menerima semua kehendak Allah. Karena sejatinya, semua yang Allah berikan tidak akan luput dari nilai-nilai yang bisa kita ambil sebagai pelajaran. ( Terdengar semacam ceramah? :D )

Gagal? coba lagi, gagal lagi? coba lagi. Selama yang diperjuangkan adalah kebaikan, maka insyaAllah selalu ada jalan. Menikah, Sekolah, Pekerjaan,insyaAllah masih menjadi bagian dari kebaikan. Niat baik akan selalu melahirkan hasil yang baik asal menggunakan cara yang baik. 

Mari melanjutkan hidup dengan beradab! Welcome May, still be nice to me and everyone in the world. 




Share this:

0 komentar :